Search

Browse By

Sweet Potato Roll Cake

Sweet Potato Roll Cake

Hasil: 6 slice roll cake

Sweet Potato Roll Cake adalah hidangan pencuci mulut yang lezat dengan sentuhan manis dan gurih dari ubi jalar. Kue ini memiliki tekstur lembut dan padat dengan rasa manis yang khas dari ubi jalar. Di dalamnya, terdapat lapisan cream yang memberikan sentuhan lembut dan creamy. Ketika dipotong, Sweet Potato Roll Cake menghadirkan perpaduan yang sempurna antara kelembutan kue, cita rasa manis ubi jalar, dan kelezatan krim, menciptakan pengalaman makan yang memuaskan dan memikat. Roll cake ini menjadi hidangan yang cocok untuk dinikmati dalam acara spesial atau sebagai pencuci mulut yang menggugah selera di setiap kesempatan.

Bahan - Bahan

Cake

Zeefine Silky Cake Mix

150 g

Telur ayam

200 g

Susu cair UHT

30 g

Quick 75

10 g

Butter

50 g

L’arome Sweet Potato

12 g

Filling

Rap

35 g

Biobianca Vanilla

55 g

Air es

105 g

Susu cair UHT

70 g

L’arome Sweet Potato

3 g

Sweetello

55 g

Topping

Biobianca Vanilla

50 g

Air es

75 g

Susu cair UHT

50 g

L’arome Sweet Potato

1 g

White chocolate compound

50 g

Dekorasi

Purple macaron

6 g

White Fondant

180 g

Gold dust

g

Gold leaf

g

Pembuatan

Cake:

  1. Kocok Zeefine Silky Cake, telur ayam, susu cair UHT dan Quick 75 dalam mixer kecepatan tinggi selama ± 4 menit hingga mengembang. Masukkan butter leleh dan L’arome Sweet Potato ke dalam adonan, aduk hingga rata. Tuangkan adonan ke dalam loyang ukuran 30 cm x 30 cm tinggi 4 cm yang telah dipoles dengan Carlo dan dialasi kertas roti.
  2. Panggang di dalam oven dengan suhu 170°C selama ± 13 menit atau hingga matang.

Filling:

Kecuali Sweetello Ubi, campurkan semua bahan, kocok dengan mixer kecepatan tinggi selama ± 3 menit. Campurkan 1/3 bagian cream dengan Sweetello Ubi, aduk hingga rata. Tambahkan sisa cream ke dalam campuran tersebut, aduk sampai tercampur rata.

Topping: 

Kecuali white chocolate compound leleh, campurkan semua bahan, kocok dengan mixer kecepatan tinggi selama ± 3 menit. Campurkan 1/3 bagian cream dengan white chocolate compound leleh, aduk hingga rata. Tambahkan sisa cream ke dalam campuran tersebut, aduk sampai tercampur rata.

Penyelesaian:

 

Setelah dingin, lepaskan cake dari loyang. Balikkan cake di atas plastik roll, sehingga bagian kulit cake menghadap atas. Lepaskan bagian kulit cake sampai bersih, poles dengan filling, gulung dengan bantuan plastik roll. Letakkan roll cake di dalam refrigerator selama ± 1 jam. Potong roll cake menjadi 6 slice. Susun roll cake sehingga bagian cream menghadap atas. Sempritkan topping di atas roll cake dengan spuit 1B. Hias bagian atas dengan macaron ungu dan gold leaf sedangkan bagian samping cake dengan pita dari rolled fondant yang diberi gold dust.

Video Pembuatan

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sedoa doamitum eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore mag aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sedoa doamitum eiusmod tempor incididunt ut labore.

Perhitungan Harga

*perhitungan harga disesuaikan dengan jumlah whole yield atau per pcs

Saran Harga Jual

Rp. 20.319,41

Biaya Bahan Baku :

Rp. 8.708,32

Biaya Operasional

Rp. 3.483,33

Total Biaya Kotor

Rp. 12.191,64

% Keuntungan

40%

Keuntungan

Rp. 8.128

Bahan Yang Dibutuhkan

Get Our Products

Browse by