Search

Browse By

Fraisier Moon Dessert Box

Fraisier Moon Dessert Box

Fraisier Moon Dessert Box adalah kotak hidangan penutup yang memuat variasi makanan penutup yang terinspirasi oleh kue Fraisier dan bulan. Kotak ini berisi lapisan-lapisan lezat yang mencakup unsur-unsur klasik kue Fraisier, seperti sponge cake yang ringan, lapisan stroberi segar, dan krim pastry yang lembut. Selain itu, elemen bulan ditambahkan untuk memberikan sentuhan kreatif pada hidangan penutup ini.

Bahan - Bahan

Cake Base

Mamon Cake Mix

200 g

Telur ayam

160 g

Air

40 g

Quick 75

5 g

Minyak sayur

40 g

Mentega tawar

40 g

Filling

Rap

75 g

Biobianca Vanilla

90 g

Susu cair UHT

370 g

Buah strawberry

100 g

Paletta Excellent Strawberry

60 g

Topping & Garnish

Paletta Royal Glaze

75 g

Pewarna merah ceri

5 g

Buah strawberry

50 g

Paletta Decor Neutral

50 g

Pembuatan

Cake Base

  1. Panaskan oven pada suhu atas 160°C dan suhu bawah 150°C.
  2. persiapkan loyang dengan ukuran 30 x 30 cm, semprot dengan Eazee Spray  dan lapisi dengan kertas roti.
  3. Tempatkan Mamon cake mix, telur ayam utuh, air dan Quick 75 pada mixing bowl.  Kocok dengan meggunakan whisk pada kecepatan tinggi hingga mengembang selama ± 4 menit.   Turunkan kecepatan mikser, tambahkan minyak sayur dan mentega tawar leleh secara perlahan dan aduk lagi sekitar 1 menit shingga adonan tercampur rata.  
  4. Tuangkan adonan ke dalam loyang dan ratakan.   Panggang  adonan di dalam oven selama ± 25  menit/hingga matang.  Setelah kue matang, keluarkan kue dari oven dan dinginkan.  Potong-potong cake base dengan round cutter Ø 7,5cm sebanyak 3 buah dan Ø 9cm sebanyak 6 buah, kemudian sisihkan.

Diplomat Cream

Buat diplomat cream dengan mengocok Rap, Biobianca dan susu cair UHT dingin pada kecepatan tinggi hingga mengembang atau selama 3 menit.  Masukkan ke dalam plastik segitiga dan sisihkan.

Topping & Garnish

Lelehkan Paletta Royal Glaze, tambahkan pewarna merah cherry, aduk dengan hand blender dan biarkan suhu menjadi dingin (29-31°C). sebelum di gunakan.

Persiapkan bahan-bahan lainnya seperti Coklat Garnish Putih dan Bunga Daisy Plastik Icing dan sisihkan.

Penyelesaian

  1. Persiapkan toples bulat (bola) diameter 14cm.
  2. Ambil 3 cake base Ø 7,5cm poles dengan Paletta Excellent Strawberry dan tempatkan di dalam toples.  Susun belahan strawberry melingkari sisi dalam toples.  
  3. Spuitkan sekitar 75 gram  diplomat cream dan ratakan, lapisi dengan cake base Ø 9cm kemudian spuitkan 50 gram diplomat cream.  Lapisi  lagi dengan cake base Ø 9cm tutup diplomat cream dan ratakan.
  4. Glaze bagian atas cake dengan glaze merah, ratakan dan diamkan di dalam chiller hingga glaze membeku.
  5. Garnis cake dengan buah strawberry kemudian poles dengan Paletta Décor Neutral, coklat garnis dan bunga daisy plastik  icing.

Video Pembuatan

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sedoa doamitum eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore mag aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sedoa doamitum eiusmod tempor incididunt ut labore.

Perhitungan Harga

*perhitungan harga disesuaikan dengan jumlah whole yield atau per pcs

Saran Harga Jual

Rp. 64.980,22

Biaya Bahan Baku :

Rp. 27.848,67

Biaya Operasional

Rp. 11.139,47

Total Biaya Kotor

Rp. 38.988,13

% Keuntungan

40%

Keuntungan

Rp. 25.992

Bahan Yang Dibutuhkan

Get Our Products

Browse by