Browse By

Apricot Chocolate X-Mas Cake

Apricot Chocolate X-Mas Cake

Hasil: 2 Cake

Apricot Chocolate X-Mas Cake adalah kue spesial yang menggabungkan rasa manis dan lezat dari apricot dengan kelezatan cokelat dalam bentuk kue Natal. Kue ini memiliki lapisan cake yang lembut dan moist, diisi dengan potongan apricot yang memberikan rasa manis dan sedikit tart. Di atasnya, terdapat lapisan cokelat putih yang memberikan aroma kaya dan cita rasa yang memikat.

Bahan - Bahan

Cake

Zeefine Vanilla Moist

125 g

Telur ayam

100 g

Susu cair UHT

15 g

Quick 75

3 g

Palm sugar

10 g

Kayu manis bubuk

7 g

Kacang mede

25 g

Butter

25 g

Minyak sayur

25 g

Filling: Chocolate nut filling

Dark chocolate compound

150 g

White chocolate compound

50 g

Instant coffee

7 g

Kacang mede

50 g

Apricot ganache

White chocolate compound

400 g

Susu cair UHT

80 g

Paletta Neutral, Apricot, & Strawberry

80 g

Air

20 g

Pewarna egg yellow

7 g

Pewarna kuning

0.5 g

Mousse cream

Whipped Cream

1000 g

MousseZi Neutral

200 g

Susu cair UHT

250 g

Topping: Red mirror glaze

Air

125 g

Gula pasir

225 g

Glucose

225 g

Susu kental manis

160 g

White chocolate compound

225 g

Paletta Decor Neutral (New)

90 g

Gelatin bubuk

24 g

Air

120 g

Pewarna putih

1 g

Pewarna merah ceri

20 g

Decoration: Meringue

Putih telur

50 g

Gula pasir

100 g

Plastic icing

50 g

Dark chocolate décor

50 g

Pembuatan

Cake:

  1. Kecuali kacang mede, butter dan minyak sayur, kocok semua bahan dalam mixer kecepatan tinggi selama ± 4 menit hingga mengembang. Masukkan kacang mede, butter dan minyak sayur ke dalam adonan, aduk rata. 
  2. Masukkan adonan ke dalam 2 loyang bulat ukuran Ø 16  cm tinggi 4 cm yang telah dipoles dengan Carlo dan dialasi kertas roti. Panggang di dalam oven dengan suhu 170°C selama ± 15 menit.

Filling:

Campurkan potongan cokelat dan instant coffee, lelehkan dengan cara di tim, aduk hingga cokelat larut semua. Masukkan potongan kacang mete, aduk hingga rata. Cincang kasar.

Apricot ganache:

  1. Panaskan susu cair, tuangkan ke dalam potongan cokelat, aduk hingga cokelat larut semua. Panaskan Paletta Apricot dan air, hingga Paletta larut, campurkan dengan cokelat, aduk hingga rata.
  2. Tambahkan pewarna hingga berwarna seperti dried apricot.Tuangkan ke dalam 2 loyang bulat Ø 15 cm yang sudah dialasi dengan plastik mika. Masukkan ke dalam freezer hingga mengeras.

Mousse  cream:

  1. Kocok Biobianca, air es dan susu cair UHT dengan mixer kecepatan tinggi selama ± 3 menit sampai mengental (whipped cream).
  2. Campurkan MousseZi Neutral dengan air matang, aduk hingga tercampur rata, tambahkan sedikit whipped cream ke dalam campuran MousseZi Neutral, aduk hingga merata, kemudian tambahkan sisa whipped cream, aduk rata.  Masukkan ke dalam plastik segitiga. 

Topping

Red mirror glaze:

  1. Panaskan air, gula pasir dan glucose hingga gula pasir larut semua, campurkan susu kental manis, white chocolate compound dan Paletta Decor Neutral (New) , masukkan ke dalam campuran air gula, aduk rata hingga semua cokelat larut.
  2. Campurkan gelatin bubuk dan air, panaskan dengan cara ditim hingga gelatin larut. Masukkan ke dalam campuran air gula dan cokelat, aduk hingga rata. Saring. Tambahkan pewarna, aduk dengan hand blender agar tercampur rata hingga glaze berwarna merah cerah. Biarkan hingga dingin.

Decoration

Meringue:

Hangatkan kedua bahan tersebut dengan cara di tim, kocok dengan mixer kecepatan tinggi hingga menjadi hard peak selama ± 3 menit. Masukkan ke dalam plastik segitiga yang sudah diberi spuit bulat no. 2B. Buat beberapa ukuran dot.

Penye lesaian:

  1. Setelah dingin, hilangkan kulit atas cake. Sempritkan ± 200 g mousse cream ke dalam silicone bentuk eclips. Masukkan apricot ganache di tengah cream. Sempritkan ± 250 g mouse cream di bagian samping dan atasnya. Masukkan potongan chocolate nut filling di atasnya. Sempritkan ± 100 g mousse cream sampai sebatas lubang bagian bawah. Letakkan cake di atasnya sebagai penutup, rata dengan silicone. Masukkan ke dalam freezer selama ± 2 jam atau sampai membeku. 
  2. Keluarkan cake dari silicone. Letakkan di atas cooling wire. Hangatkan red mirror glaze, biarkan sampai tidak terasa hangat. Siramkan di atas cake sampai tertutup rata. Lepaskan cake dari cooling wire. Hias cake dengan dot meringue, X-Mas leaf plastic icing dan chocolate décor.

Video Pembuatan

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sedoa doamitum eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore mag aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sedoa doamitum eiusmod tempor incididunt ut labore.

Perhitungan Harga

*perhitungan harga disesuaikan dengan jumlah whole yield atau per pcs

Saran Harga Jual

Rp. 164.829,00

Biaya Bahan Baku :

Rp. 70.641,00

Biaya Operasional

Rp. 28.256,40

Total Biaya Kotor

Rp. 98.897,40

% Keuntungan

40%

Keuntungan

Rp. 65.932

Bahan Yang Dibutuhkan

Get Our Products

Browse by